PRESTASI JUNIOR DI SD MODEL SLEMAN Lokasi : SD Model Sleman, Pengiriman Berita : Jumat 16 Desember 2016 09:50 AMSD Model Sleman (15/12), Yayasan Prestasi junior selama 2 hari ini menyelenggarakan acara untuk peserta didik SD Model Sleman. Prestasi Junior Indonesia (PJI), organisasi nirlaba yang bergerak di bidang pendidikan kewirausahaan, kesiapan dunia kerja dan kesadaran finansial, hari ini mengumumkan digelarnya program literasi keuangan bertajuk “Anak Cerdas.” Program ini bertujuan untuk mendorong anak agar lebih memahami nilai-nilai keuangan dan pengelolaannya sejak usia sekolah dasar. “Pengajaran literasi keuangan sangat penting untuk disampaikan sejak usia dini. Apalagi di tengah zaman dengan tingkat persaingan ekonomi mapun sosial yang sangat tinggi serta sarat dengan konsumerisme. Dengan mengajarkan literasi keuangan kepada anak-anak usia sekolah dasar, kami ingin menguatkan dasar pemahaman mereka terhadap nilai-nilai yang berhubungan dengan uang. Kami berharap, program ini mampu membangun pemahaman anak-anak terhadap dari mana uang berasal, bagaimana seharusnya mendapatkan uang dengan benar, bagaimana sebaiknya mengelolanya, seberapa penting harus menabung, hingga mengerti bagaimana memfungsikan uang untuk kepentingan sosial. Secara mendasar, mereka kita ajarkan untuk memahami perbedaan antara ‘kebutuhan’ dan ‘keinginan’. “Dengan memahami akuntabilitas dan integritas dalam mendapatkan serta mengelola keuangannya, sesungguhnya kami bersama HSBC tengah berpartisipasi dalam turut membangun karakter bangsa yang penuh budi pekerti. Sebab, uang sangat berkorelasi dengan integritas atau kejujuran, akuntabilitas dan tanggungjawab, kedisiplinan, semangat bekerja penuh komitmen dan dedikasi, semangat berhemat, dan semangat untuk berderma kepada lingkungan yang membutuhkan. Diharapkan, program ini dapat menginspirasi pihak-pihak lain untuk turut berlomba membangun mental dan karakter anak bangsa melalui program-program serupa” papar petugas dari prestasi junior Untuk memudahkan siswa-siswa Sekolah Dasar memahami materi yang diajarkan, PJI menerapkan pengajaran digital dengan menggunakan tablet. Melalui tablet yang disediakan, siswa dapat terlibat dalam beragam simulasi interaktif tentang gaya hidup keseharian yang dapat dijadikan landasan untuk semakin memhami arti “kebutuhan” dan “keinginan”, serta mengerti konsep dasar nilai-nilai keuangan. “Dengan dasar pemahaman yang kuat, anak-anak perserta program literasi keuangan Anak Cerdas diharapkan mampu menjadi duta-duta cilik yang senantiasa bersemangat dalam menebarkan pesan positif yang berkaitan dengan pengelolaan keuangan yang baik dan bertanggungjawab kepada lingkungan terdekatnya” (edit/efendi)
| Pengirim Berita : admin |